Hi Survivors!

FFML Season V Divisi 1 akan segera memasuki Final Week, minggu terakhir pertarungan 18 tim kontestan untuk menentukan siapa yang akan keluar sebagai juara. Sejauh ini, tim EVOS DIVINE masih nyaman menduduki puncak klasemen.

Penampilan MR05 dan tim terbilang cukup meyakinkan sepanjang bergulirnya FFML Season V Divisi 1. Meski menurunkan komposisi baru, tim Macan Putih tetap mendominasi dan menunjukkan permainan berkelas.

Selaku Coach, Manay mengatakan masih banyak kendala dalam tim asuhannya sekalipun telah merebut puncak klasemen dari tangan ECHO Esports. Meski enggan menjabarkan kendalanya, Manay berujar akan terus melakukan evaluasi.

“Setelah memainkan 8 Matchday, kendala pastinya selalu ada. Tapi ya bakalan kita jadikan sebagai bahan evaluasi saja.” Ujar Manay selaras dengan pernyataan sebelumnya.

Kehadiran Bion dan Abaaxx dalam tim EVOS DIVINE juga jadi warna baru di season kali ini. Coach Manay mengaku kedua pemain muda berbakat ini tampil baik, namun belum memenuhi ekspetasi tinggi dari sang pelatih.

“Kalau ekspektasi gue (pada Bion dan Abaaxx) pastinya harus bisa tampil di turnamen internasional. Jadi semoga saja kita bisa lolos ke FFWS 2022 nanti untuk bisa memenhui ekskpetasi gue.” Tutur mantan Juara Dunia Free Fire tersebut.

Susunan roster EVOS DIVINE menjadi salah satu yang menarik. Diisi pemain-pemain berbakat, perombakan susunan roster yang akan berlaga di setiap Matchday menjadi salah satu bagian dari strategi yang diterapkan Manay untuk memuluskan perjalanan timnya.

Termasuk di Final Week yang akan berlangsung akhir pekan ini, Manay mengaku telah menyiapkan strategi terbaiknya. “Untuk Final Week nanti, ya kita liat aja di akhri Matchday, hehe.” Terang Coach Manay.

Terakhir, Manay selaku coach tim EVOS DIVINE menitip pesan untuk seluruh Survivors terutama pada pendukung setia EVOS DIVINE. “Buat EVOSFAMS, pokoknya terus support EVOS DIVINE sampai kita bisa berlaga di FFWS!”.

Coach Manay mematok target yang tak main-main bagi timnya di Final Week nanti. Tentunya ini akan menambah panasnya detik-detik terakhir gelaran liga. Oleh karena itu, jangan lewatkan Final Week FFML Season V Divisi 1 akhir pekan ini, dan terus pantengin FF Esports ID untuk informasi selanjutnya!